Wireless LAN di Aceh sudah hidup
    IND | ENG

Wireless LAN di Aceh sudah hidup

By : Hana 05 Januari 2005 News Categori : Berita

Rabu, 5 Januari 2005, 18:23 WIB -Berita IT- Wireless LAN di Aceh sudah hidup Siang ini (5/1) tim airputih - APJII sudah berhasil menghidupkan sebuah node internet lagi di Banda Aceh, yaitu di TABINA-net, Jalan Teuku Umar. Dengan hidupnya node ini, berarti sudah 3 node yang berhasil diaktifkan, yaitu di Posko BRI, Posko PMI, dan TABINA-net. Dari Tabina-net ini memungkinkan untuk melayani internet hampir di seluruh Banda Aceh, asalkan titik tersebut terdapat tower yang dapat dipasang alat wireless-lan 2,4 GHz. "Access Point yang dipasang di TABINA menggunakan Cisco Aironet BR350, dengan perkiraan radius jangkauan sekitar 7 km," ungkap  Njauw Tjie Seng, tenaga bantuan dari Cisco Singapura, yang turut mendukung program Airputih. Sedangkan untuk koneksi internet ke backbone internasional, menggunakan koneksi via satelit, dari CSM (Citra Sari Makmur). Dengan demikian, pelanggan-pelanggan TABINA-net sendiri juga sudah dapat melakukan koneksi internet, selama perangkat mereka tidak rusak. Reportase: Valens Riyadi (Field Coordinator Tim Air Putih - APJII)

© Airputih.or.id. All rights reserved.