Prakerin itu ngapain sih?
    IND | ENG

Prakerin itu ngapain sih?

By : Taufik Hazan Asari 24 April 2012 News Categori : Berita

Beberapa siswa dan bahkan Orang tua Siswa yang belum mengerti Prakerin akan merasa penasaran, dan mungkin sedikit aneh dengan istilah tersebut. Namun hal itu sebenarnya tidak boleh terjadi, karena Prakerin (Praktek Kerja Industri) merupakan salah satu bagian dari materi pembelajaran Sekolah Menengah Kejuruan yang fokus pada bidang keahlian tertentu. Di AirPutih sendiri beberapa kali menerima siswa Prakerin, dan mereka kebingungan aku harus ngapain disitu? Bahkan ada yang takut kalau sampai tidak bisa mengikuti sistem kerja di Instansi tersebut.   Prakerin adalah Kesempatan Uji Nyali, Persiapan Memasuki Dunia Kerja Nyata... Jadi bersyukurlah buat siswa-siswi SMK yang berkesempatan untuk Prakerin di suatu lembaga atau instansi yang kompeten seperti AirPutih hehe (^_^), karena disini kalian bisa belajar secara langsung dengan pakar-pakar IT serta para Hecker AirPutih. Saran buat yang lagi Prakerin, jangan pernah takut salah dan bertanya, karena disinilah tempat kalian untuk belajar dan menggali ilmu sebanyak-banyaknya. Minggu pertama dan minggu kedua, siswa prakerin dari SMK Muhammadiyah Pekalongan dan SMK Tunas Jaka Sampurna Bekasi mulai beraksi. Nunung Rohmi Nurlita, siswa dari SMK Muhammadiyah Pekalongan awalnya juga mengalami kesulitan dalam beradaptasi dengan lingkungan AirPutih, bingung mau mengerjakan apa karena di sekolahnya belum pernah diajarkan materi yang berhubungan dengan Open Source. "Setelah beberapa hari belajar tentang materi Linux Dasar serta OpenOffice, ternyata Linux tidak sesulit yang saya bayangkan sebelumnya" ujar Nunung, dan sekarang masih belajar tentang cara merakit personal komputer, linux dasar dan instalasi. Harapannya setelah prakerin, bisa membantu pelatihan yang ada di AirPutih serta mensosialisasikan Open Source di daerahnya , khususnya SMK Muhammadiyah Pekalongan. Pramuda Asa Ayubi, Rafdi Dzulfikar, Amelia Wrespati R. dan Harrid Bunaiya siswa SMK Tunas Jaka Sampurna yang prakerin di AirPutih. Kalau untuk Open Source menurut mereka tidak mengalami kesulitan, karena di sekolahnya sudah diterapkan materi Open Source. Tugas awal dari AirPutih mereka membuat Intranet dan Webserver selanjutnya membuat dokumentasinya. Selamat belanjar untuk anak-anak Prakerin SMK Muhammadiyah Pekalongan dan SMK Tunas Jaka Sampurna Bekasi.... (^_^)  

© Airputih.or.id. All rights reserved.