Rekanan Akhirnya Keruk Jalan Masuk Lokal Abu Nawas
    IND | ENG

Rekanan Akhirnya Keruk Jalan Masuk Lokal Abu Nawas

By : Hana 26 Mei 2006 News Categori : Berita

Jumat, 26 Mei 2006, 18:12 WIB -Berita Umum- Rekanan Akhirnya Keruk Jalan Masuk Lokal Abu Nawas Sumber : Serambi Online

KUALA SIMPANG - Pihak rekanan dari CV Usaha Mitra Sejati Lhokseumawe yang mengerjakan proyek bantuan BRR NAD-Nias berupa pembuatan tiga lokal di MAN Kuala Simpang yang tanpa jalan masuk ke ruangan, Rabu (24/5) mulai memperbaiki dengan cara mengeruk tanah bukit longsor untuk jadi jalan menuju ruang kelas.

Direktur CV Usaha Mitra Sejati, Hamdani AG kepada Serambi Rabu (24/5) menyebutkan, bukit yang ada di depan tiga lokal tersebut berasal dari timbunan tanah longsor akibat hujan yang terus menerus terjadi beberapa waktu lalu.

Kondisi itu telah disampaikan ke BRR dan pihaknya akan mengeruk kembali bukit tersebut untuk dijadikan jalan masuk ke ruangan. Pengerukan itu menurut Hamdani dilakukan pihaknya karena manajemen sekolah MAN tidak punya biaya untuk menyewa buldozer.

Sembari menunggu keputusan BRR, waktu itu pihaknya menghentikan sementara lanjutan pembuatan teras karena terhalang tanah bukit. Dan kini setelah ada kejelasan dari BRR, pihaknya langsung menangani pengerukan tanah longsoran tersebut.

Dijelaskan Hamdani, proyek tersebut dianggarkan oleh BRR tahun 2005 dan harus selesai pertengahan tahun 2006. Karena waktu sudah mendesak, pihaknya langsung mengerjakan proyek tersebut Maret 2006 supaya dapat dipergunakan pada tahun ajaran 2006 ini.

Setelah jalan tersedia, pihaknya segera menyelesaikan pekerjaan yang tersisa sehingga dapat dipergunakan pihak sekolah tahun ini. Menurut amatan Serambi di MAN Kuala Simpang, Rabu (24/5), alat berat jenis beko sudah mengerjakan pengerukan bukit dimulai dari ujung lokal yang belum mempunyai jalan masuk ruangan.(c17)

© Airputih.or.id. All rights reserved.